Kaka: Skornya Mengejutkan Saya - SMJ SHARING
Headlines News :
Home » , » Kaka: Skornya Mengejutkan Saya

Kaka: Skornya Mengejutkan Saya

Written By Syarwan on 29 November 2013 | 02.35

GLASGOW - AC Milan akhirnya keluar dari masa kelam dengan meraih kemenangan di kandang Celtic. Ricardo Kaka mengaku senang, timnya bisa kembali ke jalur kemenangan.

Milan dibayangi awan gelap saat bertandang ke Celtic Park, kandang Celtic pada laga kelima penyisihan Grup Liga Champions, dini hari tadi. Betapa tidak, sebelum duel dimulai, Milan berada dalam tekanan menyusul kegagalan mereka meraih kemenangan dari tujuh laga di semua ajang.

Namun, pelatih Massimiliano Allegri dan anak asuhnya mampu mengubah tekanan tersebut menjadi motivasi dengan penampilan ciamik di Celtic Park. Berawal dari gol Kaka pada menit ke-13, Milan yang selama 44 tahun terakhir tidak pernah menang di kandang Celtic, akhirnya membungkus kemenangan 3-0 lewat tambahan gol dari Christian Zapata dan Mario Balotelli di babak kedua.

Hasil ini tentunya membuat para punggawa Milan senang, terutama Kaka yang mengaku sempat tertekan lantaran tak kunjung mampu membantu Milan keluar dari krisis.

“Kemenangan malam ini sangat penting, mengingat hasil kami di beberapa laga terakhir. Ini kemenangan yang sangat vital dan kami berhasil mendapatkan yang kami inginkan,” ujar Kaka sebagaimana dikutip UEFA.com, Rabu (27/11/2013).

“Bagi saya, kejutan terbesar di laga ini ialah hasilnya. Saya tidak berpikir hasilnya akan seperti ini. Tapi, hasil ini cukup menunjukkan bagaimana kami bermain. Kami bekerka keras untuk mendapatkan hasil bagus, dan pada akhirnya ini adalah hasil yang adil, di mana kami memang pantas mendapatkannya,” tandasnya.

Dengan kemenangan ini, peluang Milan untuk lolos ke babak 16 besar pun tetap terjaga. I Rossoneri saat ini menempati posisi dua klasemen sementara dengan 8 poin, terpaut dua angka dari Barcelona di puncak klasemen.

Namun, Milan tak lantas bisa santai dengan kondisi ini, lantaran mereka masih bisa terpeleset dan gagal lolos ke fase knock-out, lantaran hanya unggul satu poin dari Ajax Amsterdam di urutan tiga. Laga hidup mati bakal dilakoni kedua tim di San Siro pada laga pamungkas, dua pekan berselang. Milan hanya butuh hasil imbang untuk lolos. (acf)okezone
Share this article :

0 comments:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. SMJ SHARING - All Rights Reserved
Template Design by Creating Website Published by Mas Template