Massimiliano Allegri (Foto: Daylife) |
Milan baru saja kalah 2-1 dari Udinese dalam pertandingan lanjutan Serie A giornata keempat. Berbagai macam spekulasi menyiratkan, Milan bakal mendepak Allegri dari kursi kepelatihan setelah hanya menang sekali dan kalah tiga kali dalam empat laga pembuka Serie A musim ini.
"Kami bermain lebih baik dari Udinese," tegas Galliani kepada Milan Channel, Minggu (23/9/2012). "Tim ini menunjukkan tanda-tanda perbaikan dan sekarang kami menunggu kemenangan kandang pertama pada hari Rabu melawan Cagliari,” lanjutnya.
"Allegri tidak bisa diperdebatkan. Kami akan maju dengan pelatih ini, karena dia memiliki kepercayaan penuh dari Presiden (Silvio Berlusconi) dan saya,” ungkapnya.
Galliani juga tidak mau melupakan pencapaian yang telah dilakukan Allegri bersama Milan hingga saat ini. Dia juga menilai tim telah bekerja keras dalam laga melawan Udinese meski hanya bermain dengan sembilan orang.
Selain itu, pria berkepala plontos ini juga heran dengan belum ramahnya Stadion San Siro kepada mereka sejauh musim ini.
"Jangan lupa dia (Allegri) telah mengumpulkan 162 poin dalam dua tahun dan itu tidak dapat dilupakan. Tim bekerja keras hari ini bahkan dengan sembilan pemain dan itu membuktikan betapa mereka peduli untuk pelatih. Begitu juga kami,” jelasnya.
okz
0 comments:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !